Asal Usul Desa Gonoharjo
Pada
jaman dulu desa Gonoharjo hanya hutang yang sepi, lebat dan menyeramkan. Tidak
ada orang yang berani masuk ke hutan tersebut.
Suatu
hari ada dua orang yang sering dipanggil Kyai Legi dan Nyai Legi. Orang
tersebut ingin hutan lebat itu menjadi tempat bersih (tidak lebat dengan
rerumputan serta pohon) dan tidak menakuti orang – orang. Lalu Kyai Legi
menebangi pohon – pohon, akhirnya hutan tersebut menjadi bersih dan terang.
Sesudah hutan bersih dan terang, Kyai dan Nyai
Legi lalu mengundang para warga. Para Warga senang karena hutan yang tadinya
lebat dan menyeramkan sekarang sudah bersih dan aman. Orang – orang hidup di
sana dengan makmur.
Tidak
lama kemudian, ada kejadian yang mengerikan. Di tempat tersebut kedatangan Gono
(Naga) dan Harjo (Gajah) yang sangat besar. Orang – orang sangat takut. Kyai
Legi dan Nyai Legi sing bisa mengalahkan Gono dan Harjo itu. Gono dan Harjo
mati karena dikalahkan Kyai dan Nyai Legi. Mulai itu bekas hutan yang sepi
disebut dengan Gonoharjo.
Penulis
= Luthfi Fajar Riana
Tidak ada komentar:
Posting Komentar